Site icon BANTEN AKTUAL

Diambil dari Masjid Kalipasir Kota Tangerang, Kirab Api POPDA XI dan PEPARPEDA VIII Banten Dimulai

Kirab Api Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) XI dan Pekan Paralimpik Pelajar Daerah (PEPARPEDA) VIII Banten resmi dimulai. Api diambil langsung dari Masjid Kali Pasir, Kota Tangerang sekaligus menjadi start Kirab Api, Sabtu (8/6/24).

Bantenaktual.com, Tangerang – Kirab Api Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) XI dan Pekan Paralimpik Pelajar Daerah (PEPARPEDA) VIII Banten resmi dimulai. Api diambil langsung dari Masjid Kali Pasir, Kota Tangerang sekaligus menjadi start Kirab Api, Sabtu (8/6/24).

Dimulainya Kirab Api POPDA XI dan PEPARPEDA VIII ditandai dengan diserahkannya sumber api dari Ketua DKM Masjid Kali Pasir, lalu diberikan kepada Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga, dan setelah itu api obor dibawa oleh Duta Pemuda.

Selanjutnya, api obor dibawa melintasi benchmark Kota Tangerang yakni Jembatan Berendeng dan setelah itu dilanjutkan menuju Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, untuk diterima oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang Nurdin. Kemudian, diberikan kepada Ketua Kontingen POPDA XI dan PEPARPEDA VIII Banten Herman Suwarman dan diberikan kepada atlet legendaris. Lalu nantinya api obor akan dibawa pada pembukaan POPDA XI dan PEPARPEDA VIII Banten.

“Alhamdulillah, Kirab Api diawali di masjid yang begitu bersejarah di Kota Tangerang yakni Masjid Kalipasir. Kirab Api menjadi semangat yang bergelora untuk memulai kejuaraan POPDA XI dan PEPARPEDA VIII Banten. Semoga para atlet juga semangatnya terus menyala seperti api obor yang telah kita bawa pada hari ini,” ungkap Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kaonang.

Kaonang berharap, pelaksanaan kejuaraan POPDA XI dan PEPARPEDA VIII Banten berjalan dengan lancar dan meriah. “Sebagai tuan rumah Kota Tangerang semoga mendapatkan juara umum dan yang penting semangat yang tidak pernah padam untuk menjunjung tinggi sportivitas,” lanjutnya.

Sementara itu, Duta Pemuda yang sekaligus pembawa api obor, Aulia Hakqi Nafis dan Ahmad Habibullah mengaku sangat bangga dan terharu karena dapat ikut terlibat dalam moment Kirab Api POPDA XI dan PEPARPEDA VIII Banten.

“Bangga sekaligus bersyukur sekali, ini kali pertama kami untuk ikut terlibat dalam moment yang sangat penting di Kota Tangerang. Semoga para atlet terus bersemangat dan pantang menyerah,” ucap Aulia Hakqi Nafis.

Tidak hanya itu, atlet legendaris Kota Tangerang, Edi Ruhiyat memberikan wejangan dan semangat kepada para atlet yang akan bertanding. “Mental dan semangat harus tetap terjaga. Juara umum Insyaallah untuk Kota Tangerang,” tutup Edi Ruhiyat. (Red)

Exit mobile version