Bantenaktual.com, CILEGON — Kelompok 6 Bimbingan 27 Kuliah Kerja Nyata (Kukerta) Universitas Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten memberikan edukasi mengenai pentingnya pemberlakuan protokol kesehatan di wilayah Kelurahan Rawaarum Arum, Kecamatan Grogol, Kota Cilegon.
Mahasiswa yang tengah menjalani proses pengabdian masyarakat tersebut terdiri dari empat anggota diantaranya : Intan Kusumawarni Jurusan Pendidikan Agama Islam, Suci Nurfikriah Jurusan PAI, Ihwa Aulia Faliummih Jurusan PBA dan Rafli Oktavio Jurusan Asuransi Syari’ah.
Kepada Intan Kusumawati mengatakan, selama satu minggu pihaknya menggandeng Karang Taruna Tunas Arum dalam menunjang proses pengabdian masyarakat. Antara lain, menggelar survei kepada 7 orang responden tentang kondisi kondisi sosial-ekonomi di tengah pandemi. Selain itu, kata Intan, juga mengedukasi masyarakat tentang pentingnya mematuhi aturan dari pemerintah yaitu ‘Stay At Home’ untuk mencegah penyebaran Virus Corona.
Baca Juga: Situasi Ibukota Jakarta Pasca Pandemi Membaik, Gubernur Anies Himbau Warga Tetap Patuhi Prokes
“Kita senantiasa menerapkan prokes dan hari ini kita turun ke jalan membagi-bagikan masker,” ungkapnya kepada Awak Media, Minggu 15 Agustus 2021.
Ia menuturkan, program ini dikerjakan dengan alasan lantaran masih kurangnya edukasi masyarakat mengenai Covid-19 dan protokol-protokol yang ada. Akhirnya, memutuskan membuat banner, poster, dan juga brosur infografis bertujuan agar seluruh informasi mengenai covid dapat menyebar luas dan dapat diakses dengan mudah oleh seluruh masyarakat dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.
“Kami ucapkan terimakasih kepada pengurus karang taruna rawaarum dan lurah setempat serta jajarannya atas sinergi yang telah diberikan,” pungkasnya.
Sementara itu, Sekretaris Karang Taruna Rawaarum, Rikil Amri mengatakan, sangat mengapresiasi kepada rekan-rekan yang telah menjalani aktivitas pengabdian masyarakat. Tentunya, kata dia, edukasi ini dibuat dimaksudkan untuk kembali mengingatkan kepada masyarakat bahwa covid-19 masih belum reda dan edukasi di wilayah Kelurahan Rawaarum Kecamatan Grogol, Kota Cilegon masih perlu dilakukan.
Senada dengan Wakil Ketua Karang Taruna Rawaarum, Guntur Novaris yang turut hadir dalam kegiatan tersebut menyampaikan kepada seluruh peserta kukerta UIN SMH Banten agar bisa mengambil manfaat atas segala kegiatan yang telah dilakukan.
“Selamat bertugas dan tetap semangat dalam menabur kebaikan, terutama di masa pandemi saat ini,” ungkapnya. (Irs/red)