Site icon BANTEN AKTUAL

Ini Manfaat Kesehatan saat Berpuasa

Ilustrasi manfaat puasa bagi Kesehatan

Bantenaktual.com, – Umat Muslim di seluruh dunia menyambut meriah kedatangan bulan suci Ramadan. Pada bulan ini, umat Muslim diwajibkan menjalani ritus puasa selama sebulan penuh tanpa boleh meninggalkannya sehari pun, kecuali ada halangan khusus.

Ritus puasa yang mewajibkan tidak makan dan minum sejak terbitnya fajar sampai tenggelamnya matahari itu pun ternyata menyimpan banyak manfaat, terkhusus bagi kesehatan. Mengutip rilis resmi Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Republik Indonesia, setidaknya puasa telah terbukti menyimpan beberapa manfaat bagi kesehatan, berikut di antaranya:

Pertama, adalah puasa mampu membantu mengontrol gula darah. Hal ini disebabkan, puasa dapat menjadi proses membantu mengurangi resistensi terhadap insulin serta kadar gula darah yang berlebih.

Kedua, adalah puasa mampu mengurangi potensi peradangan. Hal ini disebabkan, puasa dapat menjaga sistem imun dalam melawan infeksi secara teratur.

Ketiga, adalah puasa mampu meningkatkan kesehatan jantung. Hal ini disebabkan, puasa dapat menjaga bahkan mengubah pola makan dan gaya hidup yang teratur. Hal ini mampu mengurangi risiko datangnya penyakit jantung.

Keempat, adalah puasa mampu meningkatkan daya fungsi otak.

Kelima, adalah puasa mampu membantu menurunkan berat badan. Hal ini disebabkan, puasa dapat meningkatkan metabolisme dengan meningkakan kadar neurotransmitter norepinefrin yang dapat meningkatkan kinerja penurunan berat badan.

Keenam, adalah puasa mampu meningkatkan hormon pertumbuhan. Salah satunya yakni meningkatkan hormon pertumbuhan kekuatan otot.

Terakhir, adalah puasa mampu mencegah kanker. Hal ini disebabkan, puasa dapat membantu sel tubuh membersihkan diri melalui proses yang biasanya disebut autofagi. (Red)

Exit mobile version