Site icon BANTEN AKTUAL

Solar Dari Hasil Sampah Plastik, Butuh Perhatian Pemerintah Cilegon

Ilustrasi sampel BBM setara solar

Bantenaktual.com, Cilegon – Seorang pria paruh baya bernama Sukijan asli kelahiran dari Jogjakarta dan sekarang tinggal di Kecamatan Ciwandan itu berhasil menciptakan alat yang dirakit sendiri dengan bermodalkan ilmu yang didapat saat bekerja di pabrik pada waktu muda.

Alat tersebut diciptakan lantaran terinspirasi dari banyaknya sampah plastik di lingkungan sekitar dan Pasar Rakyat Ciwandan, alat itu dinamakan Destilator yang berfungsi untuk mengelola sampah plastik menjadi BBM (Bahan Bakar Minyak). Mesin Destilator itu berada di tempat sampah Pasar Rakyat Ciwandan.

Sukijan menerangkan, sudah 4 tahun lebih melakukan produksi tersebut, awal produksi hanya 10 kg sampah plastik dan sekarang mampu 30 kg, alat tersebut minimal 1 kali produksinya dengan memasukan sampah plastik 15 kg maksimal 2 kali sehari produksi.

“Alat ini bisa membakar 30 kg sampah plastik yang menghasilkan 24 liter solar atau 75% dan sisanya itu menghasilkan minyak tanah,” jelasnya. (05/04)

lanjut Sukijan, menjelaskan, bahwa sampah plastik itu dipilih yang kering kemudian dimasukkan ke tempat pembakaran sampah plastik, baik itu plastik model PE (Polyethylene) atau plastik apa saja yang penting plastik. Sampah plastik itu di_oven_ dan alat tersebut tidak boleh bocor dan harus ditutup rapat.

“Dalam oven pembakarannya harus mencapai sekitar 300 derajat celcius panas suhunya, panas itu melelehkan plastik sehingga menghasilkan uap atau asap, asap itu terus berjalan ke saluran destilasi menjadi solar dan limbah solar yang bernama timbal,” paparnya.

Sukijan juga pernah bicara dengan pihak DISPERINDAG (Dinas Perindustrian dan Perdagangan) Kota Cilegon untuk diuji kadar oktannya. Kalau uji secara resmi di laboratorium itu belum, tapi kalau uji secara dipakai sudah berkali-kali.

“Mudah-mudahan dengan ditemukan alat seperti ini memberikan inspirasi dan untuk mengatasi masalah lingkungan terhadap sampah plastik, dan semoga alat ini menjadi bermanfaat untuk masyarakat luas,” harapnya. (Sobirin/Red)

Exit mobile version