Bantenaktual.com, Jakarta – 28 unit mobil pemadam dikerahkan untuk mengatasi kebakaran di Jalan Kebayoran Lama, Gang Martaib, RT 06/08, Sukabumi Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Pelaksana tugas (Plt) Camat Kebon Jeruk, Joko Suparno mengatakan, kebakaran yang terjadi pukul 11.53 ini menghanguskan puluhan rumah semi permanen milik warga yang umumnya berlantai dua.
“Api dapat dilokalisir sekitar satu jam pasca kebakaran. Sampai saat ini masih dalam proses pendinginan,” ujarnya, Minggu (30/10).
Ia menuturkan, selain mobil pemadam, dalam kebakaran ini juga dikerahkan 140 personel. Meski tidak menelan korban jiwa, musibah kebakaran ini mengakibatkan harta benda korban seperti sepeda motor ludes terbakar.
“Penyebab kebakaran masih diselidiki kepolisian,” tandasnya. (Red)