Foto: Petani Jagung Siap Panen di Tengah Badai El Nino

Musim kemarau mulai terasa di sebagian wilayah di Indonesia dan menurut BMKG hal tersebut diakibatkan adanya fenomena El Nino. Musim kemarau akan berimbas kepada petani, seperti kekeringan yang berakibat gagal panen, namun hal tersebut tidak terpengaruh bagi petani jagung ketan yang berada di Kelurahan Cikokol Kecamatan Tangerang Kota Tangerang. Petani garapan di lokasi tersebut masih bisa memanen jagung nya, yang dimana tanaman jagung ketan merupakan tanaman yang kuat (bandel) dapat hidup di manapun dan dalam kondisi cuaca ekstrem. Lahan garapan yang luasnya 4 hektar milik beberapa perusahaan ini, di manfaatkan menjadi kebun jagung ketan yang mana jagung tersebut selain menjadi camilan, juga bisa menjadi makanan pengganti nasi dan rendah kalori, baik bagi mereka yang terkena diabetes. Terlihat para petani jagung sedang memeriksa dan menyemprot tanamannya yang siap panen. Senin (7/8/23). Banten Aktual/Dennys

IMG-20230807-WA0021
IMG-20230807-WA0022
IMG-20230807-WA0019
IMG-20230807-WA0023
IMG-20230807-WA0020
IMG-20230807-WA0015
IMG-20230807-WA0021 IMG-20230807-WA0022 IMG-20230807-WA0019 IMG-20230807-WA0023 IMG-20230807-WA0020 IMG-20230807-WA0015