Bantenaktual.com, Tangerang – Tim Layanan Dukungan Phisycososial (LDP) Provinsi Banten dan Persatuan Seniman Komedi Indonesia (PASKI) Korwil Tangerang adakan Trauma Hiling bagi anak-anak terdampak Banjir di Perumahan Total Persada Kelurahan Gembor, Kecamatan Priuk, Kota Tangerang.
Dalam kegiatan tersebut tim LDP dan Paski mengajak anak-anak untuk bermain dan bernyanyi, sehingga mereka tidak merasa bosan dan trauma dengan kejadian yang mereka alami.
“Kegiatan ini yang pertama kami tim LDP Provinsi Banten biasanya tugas kami memberikan trauma hiling, sehingga anak-anak usia rentan dan orang tua penyintas Banjir bisa kami berikan trauma hiling yang dapat meringankan kecemasan ataupun trauma ketika mereka mengalami Banjir “ tutur Qurotha Ayun Koordinator Anak Tim LDP Provinsi Banten saat di temui di lokasi pengungsian Gedung Olahraga Total Persada. Rabu (24/2/21).
Dalam Kesempatan yang sama Tim dari Paski Korwil Kota Tangerang juga hadir dan memberikan hiburan dengan menghadirkan Badut untuk menghibur anak-anak, Tim Paski Kota Tangerang menghadirkan Narji artis komedian Ibukota yang juga ketua Umum Paski Provinsi Banten.
“Saya mengapresiasi temen-temen Paski Korwil Kota Tangerang dengan kegiatan ini semoga kedatangan kami bisa menghibur waga di sini dan mudah-mudahan semangat mereka bisa terbangun kembali. ”kata Narji.
Kedatangan tim Paski selain menghibur warga terdampak Banjir juga menjadi satu momen jumpa fans bagi ibu-ibu yang mengidolakan artisnya dengan foto bersama. (dens).