PBSI Sambut Kedatangan Tim Bulutangkis Indonesia Tiba di Bandara Soetta

Sebanyak 12 Orang Atlet tim Bulutangkis Indonesia tiba di bandara Soekarno Hatta. Mereka adalah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Muhamad Hasan/Hendra Setiawan, Fajar Alfian/Muhamad Rian, Ardianto, Jonathan Christie, Anthony Ginting, Greysia Poli/Apriyani Rahayu dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti. Kedatangan mereka di sambut pengurus PBSI (Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia). Di Ruang VVIP Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta Tangerang. Senin (22/3/21). Banten Aktual/Dennys

Bantenaktual.com, – Tim Bulutangkis Indonesia yang bertanding di All England 2021 telah tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Senin (22/3/2021). Setelah melakukan penyambutan, para atlet kemudian dicek kesehatannya.

Rombongan atlet tiba di gedung VVIP, Terminal 3, pada pukul 20.06 WIB. Greysia Polii memimpin jalannya masuk ke ruang VVIP. Dia turun dari bus dengan menggunakan jersey warna biru. Kemudian disusul Marcus Fernaldi Gideon, Apriyani Rahayu, serta para atlet lainnya.

Mereka lantas melakukan pengalungan secara mandiri. Kondisi yang berbeda saat penyambutan tim All England tahun-tahun sebelumnya. Setelah itu, Tim Indonesia langsung digiring menuju ruangan tersendiri untuk menjalani tes kesehatan.

Tim Bulutangkis Indonesia mendapat kalungan bunga usai tiba di tanah air. Foto: Dennys/Banten Aktual

“Atlet harus menjalani tes kesehatan dulu. Setelah itu, baru bisa dilakukan jumpa pers,” kata panitia.

Adapun sejumlah pejabat yang hadir ikut menyambut Greysia Polii dkk ialah Presiden BAC Anton Subowo, Sekretaris Jenderal KOI Ferry Kono, Sekretaris KONI Pusat Ade Lukman, dan Sesmenpora Gatot S. Dewa Broto.

Tim Bulutangkis Indonesia akhirnya bisa pulang ke Jakarta lebih cepat pada Minggu (21/3) pukul 17.40 waktu Inggris.

Jonatan Christie dkk tiba di tanah air. Foto: Dennys/Banten Aktual

Sebelumnya, mereka sempat diminta menjalani isolasi di hotel hingga 23 Maret sesuai aturan yang diterbitkan NHS (National Health Service) Inggris. Kevin Sanjaya dkk diketahui sepesawat dengan penumpang terkonfirmasi COVID-19 saat perjalanan dari Istanbul ke Birmingham.

Namun Pemerintah Indonesia lewat KBRI Inggris berhasil melakukan upaya agar Tim Bulutangkis Indonesia bisa tiba di tanah air lebih awal.

Diketahui, Tim Indonesia sempat mendapat perlakukan diskriminatif setelah dipaksa mundur di hari pertama All England 2021, yang berlangsung pada 17-21 Maret. Mereka juga mengaku tidak diperbolehkan menggunakan fasilitas menuju hotel seperti bus dan lift.

Sumber : Detik.com/red