Bantenaktual.com, Tangerang – Pengurus Korps Sukarela Palang Merah Indonesia (KSR PMI) Kota Tangerang periode 2022/2024 dilantik oleh Ketua PMI Kota Tangerang Oman Jumansyah, di halaman Markas PMI kota Tangerang pada Sabtu (4/6/2022).
Pelantikan tersebut ditandai dengan sumpah jabatan yang dilakukan oleh seluruh pengurus KSR PMI Kota Tangerang Periode 2022 – 2024.
Pada pelantikan tersebut juga dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, yang kemudian diikuti oleh semua pengurus KSR dan anggota.
Dalam sambutannya, Ketua PMI Kota Tangerang Oman Jumansyah mengatakan, para anggota yang baru dilantik agar terus meningkatkan softskill dan wawasan yang dapat berguna bagi semua.
“Mulai hari ini kepada pengurus berjanji dengan diri sendiri bahwa anda dilantik dihadapan orang banyak, ayo aktivitasnya dilakukan dengan baik,” ujar Oman.
Tak hanya itu, Oman juga menyampaikan agar para anggota KSR yang baru bisa memanfaatkan fasilitas pelatihan-pelatihan yang diadakan oleh PMI dan memaksimalkan potensi diri serta mengasah skill kedepannya.
“Kita juga akan memberikan peluang berkegiatan ataupun nanti kita magang di PMI, maka kepada KSR untuk bisa melengkapi sertifikais yang dilakukan oleh temen-temen PMI kota Tangerang, tentang P3K, dll. Sehingga ketika ada bencana KSR bisa beperan paling depan dan bisa bisa menjadi ujung tombak bagi PMI Kota Tangerang untuk bisa membantu masyarakat dalam rangka kemanusiaan,” pungkasnya.
Oman berharap agar pengurus KSR yang baru bisa menjadi lebih baik dari sebelumnya dan dapat memberikan manfaat yang banyak untuk bangsa maupun masyarakat khususnya Kota Tangerang.
“Saya berharap temen-temen tetap konsen, tetap berjanji pada dirinya bahwa KSR lebih maju dari yang kemaren yang kemaren sudah maju dan ini haru lebih maju,”harapnya. (Cep/red)