Penjualan Toyota Capai 3.818 Unit di Pameran Otomotif GIIAS 2021

Toyota Catat 3.818 Unit Penjualan di Pameran Otomotif GIIAS 2021

Bantenaktual.com, Tangerang – PT. Toyota Astra Motors (TAM) mencatat penjualan 3.818 unit selama sepuluh hari di ajang pameran otomotif Gaikindo Internasional Auto Show atau GIIAS 2021.

Direktur Marketing TAM, Anton Jimmy Suwandi mengatakan industri otomotif Indonesia mulai menunjukkan pertumbuhan yang positif menjelang akhir tahun. Hal ini terlihat dari antusiasme pengunjung GIIAS 2021.

“Kami bersyukur sektor otomotif Indonesia telah tumbuh, termasuk juga Toyota. Pencapaian ini tidak lepas dari dukungan pemerintah. Salah satunya insentif PPnBM yang membuat pasar kembali bergairah,” katanya dalam konferensi virtual, Sabtu (20/11).

Baca Juga :  Foto: Geliat Perajin Hio Banjir Pesanan Jelang Imlek di Tengah Pandemi

Menurut data yang diperoleh Anton, penjualan Toyota sampai Oktober sudah hampir 230.000 unit. Kata dia lagi, jumlah ini meningkat 80 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Untuk Komposisi terjualnya merek All New Velloz Toyota dapat mencapai 70 sampai 80 persen dibandingkan tipe non GR.

“Di tahun ini ada beberapa produk yang kami lakukan improvement seperti Avanza dan Veloz, dengan memperhatikan tren teknologi di pasar, kompetisi, dan kebutuhan konsumen. Kita terus berikan banyak pilihan seperti LCGC, SUV, dan lainnya,” tambahnya.

Baca Juga :  Foto: Hotel Bintang 4 Episode Resmi di Buka

Ketika ditanya seperti apa SPK dua mobil terbarunya yang merupakan dua kontribusi teratas Toyota itu secara keseluruhan di Indonesia, Anton mengatakan pihaknya masih perlu menunggu setidaknya satu pekan lagi untuk melihat animo masyarakat dan kinerja penjualannya.

“Launching All New Avanza dan All New Veloz ini baru saja mulai di sejumlah daerah. Untuk melhat animo real-nya, kita tunggu minggu depan, Tapi, review dari GIIAS saja pertumbuhan animo masyarakat untuk All New Avanza dan Veloz sudah sangat besar,” ujarnya

Baca Juga :  Bupati Zaki Bersama Kapolresta Tangerang, Dandim dan Kajari Lakukan Vaksin Booster

Sebagai catatan, untuk range kisaran harga mobil Toyota All new Veloz berada dibanderol Rp206,1 Juta hingga Rp291,5 juta. (red)