Perumda Tirta Benteng Kota Tangerang Buka Tiga Titik Pengisian Tangki Air Padamkan Api TPA Rawa Kucing

Perumda Tirta Benteng, buka tiga titik yang menjadi pengisian tangki air ada di IPA 3 Perumda Tirta Benteng, IPA Mekarsari, dan IPA Moya Tangerang. Sejak malam tadi, Perumda Tirta Benteng menjadi pusat pengisian tangki air untuk memasok pemadaman api. Hingga Sabtu, (21/10/23) pukul 15.10 WIB api yang membakar TPA Rawa Kucing Kota Tangerang masih belum padam. Angin kencang menjadi salah satu kendala bagi pengelihatan petugas yang berusaha memadamkan api.

Bantenaktual.com, Tangerang – Hingga Sabtu, (21/10/23) pukul 15.10 WIB api yang membakar TPA Rawa Kucing Kota Tangerang masih belum padam. Angin kencang menjadi salah satu kendala bagi pengelihatan petugas yang berusaha memadamkan api. Sejak malam tadi, Perumda Tirta Benteng menjadi pusat pengisian tangki air untuk memasok pemadaman api.

Direktur Utama Perumda Tirta Benteng, Doddy Effendy mengatakan tiga titik yang menjadi pengisian tangki air ada di IPA 3 Perumda Tirta Benteng, IPA Mekarsari, dan IPA Moya Tangerang. Meskipun menjadi titik pengisian air untuk pemadaman api, pasokan air baku tidak terganggu.

Baca Juga :  Siaga 24 Jam! Nakes Bantu Berikan Layanan Kesehatan Kepada Warga yang Dievakuasi

“Sesuai instruksi Bapak Wali Kota Tangerang, kami membuka tiga titik untuk pengisian tangki air yang menuju ke TPA Rawa Kucing. Lokasi yang lebih dekat juga memastikan supply lebih cepat ke TPA Rawa Kucing,” ungkapnya.

Ia menuturkan, sejumlah alat tambahan juga diturunkan untuk memaksimalkan pengisian tangki air emergency. Sehingga, tidak ada hambatan untuk pengisian air tangki untuk memadamkan api yang masih melanda TPA Rawa Kucing.

Baca Juga :  Foto: TPA Rawa Kucing Kembali Terbakar

“Dengan padatnya lalu lalang mobil tangki air kami usahakan untuk terus memastikan pasokan air dapat terus dikirimkan. Hingga saat ini, alhamdulillah tidak ada hambatan. Kami juga mengirimkan sejumlah pasokan air minum bagi petugas di lapangan,” tuturnya. (Red)