Bantenaktual.com, Tangerang – Guna menekan angka pengangguran di Kota Tangerang, Pemerintah Kota (Pemkot) Kota Tangerang melalui Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) siap membuka pendaftaran bagi para peserta Balai Latihan Kerja (BLK) angkatan tahun 2023. Terdapat beberapa pelatihan di BLK yaitu seperti menjahit, teknik pendingin atau teknisi AC, perhotelan, tata boga, operator komputer, instalasi listrik, desain grafis dan percetakan digital, dan juga teknik kendaraan ringan atau servis motor.
“BLK Kota Tangerang tahun 2023 untuk angkatan terbaru sudah siap dibuka pendaftarannya. Pelatihannya akan terdiri dari menjahit, teknik pendingin atau teknisi AC, perhotelan, tata boga, operator komputer, instalasi listrik, desain grafis dan percetakan digital, dan juga teknik kendaraan ringan atau servis motor,” ungkap Kepala Disnaker, Ujang Hendra Gunawan, seperti dikutip dari Siaran Pers PPID Pemkot Tangerang, Jumat (27/01/23).
Ia melanjutkan, pendaftaran BLK ini gratis tanpa dipungut biaya. Lalu, kuota peserta dan waktu pendaftarannya pun dibatasi. Pendaftaran hanya dapat dilakukan melalui aplikasi Tangerang LIVE dan wajib memiliki e-KTP Kota Tangerang.
“BLK ini gratis, silahkan daftar melalui aplikasi Tangerang LIVE dan Instagram @blk_kotatangerang untuk informasi kapan pendaftaran dibuka, karena akan bertahap. Ini khusus untuk warga yang sudah memiliki e-KTP Kota Tangerang dan kuotanya terbatas. Jika peserta dapat mengikuti pelatihan hingga akhir dan lulus ujian kompetensi, akan mendapatkan sertifikat BLK dan sertifikat BNSP,” lanjutnya.
Dengan adanya progran BLK ini, Ujang berharap angka pengangguran di Kota Tangerang bisa terus menurun dan dapat mencetak masyarakat yang produktif, memiliki keahlian, pekerjaan, atau bahkan membuka lapangan kerja yang baru di Kota Tangerang.
“Saya harap, masyarakat Kota Tangerang yang belum memiliki pekerjaan dapat memanfaatkan program ini. Sehingga, angka pengangguran di Kota Tangerang bisa terus menurun dan dapat mencetak masyarakat yang produktif, memiliki keahlian, pekerjaan, atau bahkan membuka lapangan kerja yang baru di Kota Tangerang,” tutupnya.
Sebagai informasi, aplikasi Tangerang LIVE dapat diunduh di Play Store. Untuk mendaftar BLK, pilih menu Tangerang Cakap Kerja, klik menu BLK, dan lengkapi persyaratan yang dibutuhkan. Untuk informasi lebih lanjut, dapat mengikuti Instagram @blk_kotatangerang. (Red)