Tahun Politik, Pemkot Cilegon Beri Hibah FSPP Rp300 Juta

Kepala Bagian Kesra Setda Kota Cilegon Rahmatullah saat memberikan keterangan pers.
Kepala Bagian Kesra Setda Kota Cilegon Rahmatullah saat memberikan keterangan pers. (Istimewa/Dinas Kominfo Kota Cilegon)

Bantenaktual.com, CILEGON – Di tahun politik ini, Pemkot Cilegon salurkan dana hibah untuk FSPP atau Forum Silaturahmi Pondok Pesantren.

Dimana dana hibah untuk FSPP yang akan disalurkan Pemkot Cilegon melalui Bagian Kesra ini, itu sebesar Rp300 juta.

Kepala Bagian Kesra Setda Kota Cilegon Rahmatullah mengatakan, hibah akan diberikan pada Pengajian Akbar Ulama dan Umaro.

Dimana acara tersebut akan digelar pada Rabu, 4 September 2024, di Aula Dinas Kominfo Kota Cilegon.

Baca Juga :  Paripurna Terakhir, DPRD Cilegon Sahkan 4 Raperda

“Hibah ini kami berikan sebagai bentuk kepedulian pemerintah daerah terhadap pondok pesantren,” jelas Aya, panggilan akrab Rahmatullah.

Menurut Aya, hibah tersebut sesuai Peraturan Menteri Dalam Neeri (Permendagri) Nomor 77 Tahun 2020.

Itu tentang Pedoman Teknis Pengelolaan Keuangan Daerah, hibah kepada lembaga keagamaan.

Dimana hibah diperbolehkan asalkan penggunaan dan laporan pertanggungjawabannya sesuai dengan ketentuan.

Baca Juga :  Helldy Agustian Kasih Hadiah Ini ke Kejari Cilegon

“FSPP itu sama saja dengan MUI atau Baznas. Hanya saja bedanya kalau FSPP tidak setiap tahun menerima karena sifatnya kan enggak rutin,” jelasnya.

Di Kota Cilegon, lanjut Aya, FSPP membawahi 64 pondok pesantren.

Dia berharap, FSPP bisa membantu pemerintah daerah dalam membina umat beragama, khususnya di kalangan santri.

“Harap saya hibah dari pemerintah daerah ini dapat digunakan sebagaimana mestinya sesuai RAB (rencana anggaran belanja) yang sebelumnya diajukan,” katanya. (Quy/Red)