Bantenaktual.com, — Timnas Indonesia U-23 berhasil mengalahkan Myanmar U-23 di laga terakhir penyisihan Grup A cabor sepakbola putra SEA Games 2021.
Kemenangan diperoleh timnas Indonesia U-23 pada laga Grup A SEA Games 2021, melawan Myanmar, di Stadion Viet Tri, Minggu (15/5) petang WIB. Kemenangan ini begitu penting, karena memastikan tiket untuk timnas U-23 lolos ke semi-final.
Sejak babak pertama, tidak ada tim yang malu-malu untuk bermain menyerang. Hasilnya, Indonesia sudah bisa unggul ketika laga baru berjalan enam menit. Egy Maulana Vikri mencatatkan namanya di papan skor, setelah bola memaksimalkan bola rebound.
Pada menit ke-10, giliran Witan Sulaeman yang membawa Indonesia menjauh. Kali ini aksi Ricky Kambuaya sukses membuat bingung bek Myanmar, dan dengan umpan tumit, bola diberikan Kambuaya kepada Witan, yang dengan tenang menjaringkan bola ke gawang Myanmar.
Unggul 2-0 tak lantas membuat Indonesia fokus dulu dalam mengatur pertahanan. Myanmar cukup membahayakan dan bikin suporter Indonesia berdebar. Gawang kawalan Ernando Ari sempat dibobol, tapi masih untung karena hakim garis menilai pemain Myanmar sudah offside.
Pada pengujung babak pertama, Indonesia menjauh sekaligus menyambut waktu istirahat dengan keunggulan 3-0. Marselino Ferdinan jadi pencetak gol untuk Indonesia pada menit ke-45. Skor yang nyaman dilihat, tapi sebenarnya Myanmar cukup membuat Indonesia repot.
Pada babak kedua, penampilan Ernando Ari benar-benar layak diapresiasi. Berulang kali kiper milik Persebaya Surabaya itu membuat penyelamatan penting. Sementara peluang Indonesia sesekali hadir, dari mulai Ronaldo Kwateh, hingga tendangan bebas Marc Klok.
Win Naing Tun sempat memperkecil ketertinggalan Myanmar. Dari sisi kiri, dia mengecoh Alfeandra Dewangga dan tendangannya mantap menaklukkan Ernando. Skor 3-1 ini akhirnya bertahan hingga laga selesai. Sepanjang laga, Indonesia cukup pontang-panting meladeni permainan agresif lawannya. Namun, kualitas dan efektivitas skuad racikan Shin Tae-yong lebih baik.
Dengan kemenangan ini, Indonesia memastikan tiket ke semi-final. Namun, belum ditentukan apakah mereka sebagai juara atau runner-up, lantaran Vietnam baru akan memainkan laga terakhir mereka pada malam hari, melawan Timor Leste.
Susunan Pemain
Indonesia U-23: Ernando Ari; Asnawi Mangkualam, Fachruddin Aryanto, Rizky Ridho, Alfeandra Dewangga; Marselino Ferdinan, Marc Klok, Ricky Kambuaya; Egy Maulana Vikri, Irfan Jauhari, Witan Sulaeman
Myanmar U-23: Pyae Phyo; Ye Lin Htet, Thet Hein Soie, Soe Moe Kyaw, Hein Zeyar; Myat Kaung, Zaw Win, Win Naing; Lwin Moe Aung, Htet Phyoe, Aung Wunna Soe.
Sumber: Goal.com