Wakil Walikota Serang Melepas Calon Jamaah Haji kloter 22

Wakil Walikota Serang H. Subadri Ushuluddin, SH melepas calon jamaah haji kloter 22 di halaman Masjid At Sauroh Kota Serang. Rabu (15/6/22).

Bantenaktual.com, Serang – Pemerintah Kota Serang melepas calon jamaah haji kloter 22 di halaman Masjid At Sauroh Kota Serang. Pelepasan ini dipimpin oleh Wakil Walikota Serang Subadri Ushuluddin, SH. Rabu (15/6/22).

Dalam sambutannya, Subadri menyampaikan terima kasih kepada seluruh pemangku kepentingan yang melaksanakan untuk mengantar jamaah haji “Ribuan Terima kasih kepada Petugas Haji Daerah (PHD) dan pemangku kepentingan yang sudah bekerja keras” Ucapnya.

Baca Juga :  Bank Banten Luncurkan Program Banten Santri Entrepreneur

Subadri juga menghimbau para jamaah untuk menjaga dan mentaati aturan-aturan yang ditentukan “Kami memohon kepada jamaah untuk menjaga kesehatan patuh terhadap aturan ajakan para petugas haji” Pesannya.

Mewakili Pemerintah Kota Serang, Subadri juga meminta doa kepada para jamaah haji untuk mendoakan para calon jamaah yang sempat menunda keberangkatannya dan berdoa untuk Pemerintah Kota Serang “Kami juga memohon bersama-sama berdoa agar calon haji yang sempat keberangkatannya agar tahun depan bisa berangkat dan kami meminta doa bapak agar kami pemerintah bisa membawa Kota Serang menjadi lebih baik” Mohonnya.

Baca Juga :  Sebanyak 221 Hewan Ternak di Kabupaten Tangerang Terpapar PMK

Sementara itu sebanyak 186 calon jamaah haji kloter 22 seluruhnya dinyatakan negatif Covid 19. (Red)