Cilegon, Bantenaktual.com – Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Cilegon menyelenggarakan kegiatan Bulan Panutan Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2) tahun 2022 di Cilegon Center Mall (CCM).
Dalam kegiatan Bulan Panutan PBB-P2 dirangkaikan dengan Pemberian reward kepada 10 perusahaan yang telah membayar wajib pajak diatas 1,9 Miliar, pengundian doorpize untuk para wajib pajak Hotel, Restauran dan Hiburan.
10 perusahaan yang mendapatkan reward Wajib Pajak (WP) dari BPKAD, dan PT. Indonesia Power mendapatkan reward terbaik yang telah membayarkan WP diatas 1,9 Miliar.
Dalam sambutannya, Walikota CilegonHelldy Agustian meminta kepada masyarakat agar bersama-sama membayar pajak.
“Target kami itu 360 Miliar, karena itu kami meminta dan saya mengingatkan kepada seluruh masyarakat Kota Cilegon agar bersama-sama membayar pajak, karena uang pajak ini nantinya untuk kita kembalikan kepada masyarakat kota Cilegon,” jelas Helldy. (19/07).
Lanjut Helldy mengatakan, salah satunya beasiswa full sarjana selama 8 semester kepada masyarakat Kota Cilegon yang kurang mampu sebanyak 5.000 orang dikali Rp. 3.000.000 persemesternya, secara tidak langsung pajak-pajak ini kita kembalikan dalam bentuk pendidikan.
“Kita apresiasi semua pembayar wajib pajak, dan kita saksikan bahwa pajak-pajak bapak dan ibu menjadi penting karena sebagian besar dari pajak yang dibayarkan itu untuk kepentingan masyarakat juga, seperti pembangunan jalan yang selama ini banyak dikomplain perihal jalan masih banyak belum diperbaiki,” kata Helldy.
Sementara itu, Kepala BPKAD Kota Cilegon Dana Sujaksani menyampaikan laporan pelaksanaan Bulan Panutan Pajak PBB-P2.
“Penerimaan pajak daerah digunakan untuk keperluan daerah dalam melaksanakan program pembangunan di Kota Cilegon pada segala bidang, dan dimanfaatkan sebesar-besarnya untuk kemakmuran masyarakat Kota Cilegon,” ucap Dana.
Selain itu, Dana juga menjelaskan bahwa dari tahun 2018 sampai 2021 terjadi peningkatan analisasi PBB P2 sekitar 18,43 Miliar atau sekitar 22,5% dimana pada tahun 2018 terealisasi sekitar 81,9 Miliar dan pada tahun 2021 mencapai sekitar 100,3 Miliar, dan target PBB-P2 di tahun 2022 yaitu sebesar 100 Miliar.
Ditempat sama, Manager Keuangan dan Sistem Informasi PT. Indonesia Power, Aditya Chandra Dewa mengucapkan terimakasih atas penghargaan yang telah diberikan dan mengapresiasi Pemerintah Cilegon yang telah diberikan pelayanan pajak dengan mudah melalui online.
“Saya atas nama PT. Indonesia Power Mengucapkan terimakasih atas penghargaan yang telah di berikan kepada perusahaan kami dan terimakasih juga kepada pemerintah Kota Cilegon di tengah pandemi covid-19, pemerintah mampu menciptakan iklim yang begitu kondusif di pelaku industri kota Cilegon.
“Saya sangat mengapresiasi kepada pemerintah kota Cilegon yang telah memberikan kemudahan dalam memberikan pelayanan perpajakan daerah dengan memanfaatkan teknologi informasi berbasis elektronik atau online sesuai perkembangan saat ini, sehingga kami semakin yakin dalam membayar pajak daerah,” pungkas Aditya.
Aditya juga berharap kepada Pemerintah Cilegon untuk meningkatkan sarana dan prasarana yang menunjang aktifitas industri ditingkatkan lagi sehingga perkembangan perusahaan juga meningkat dan dapat meningkatkan iklim investasi, dan ini akan berimplikasi dalam meningkatnya penerimaan dari sektor pajak daerah, semoga dari partisipasi para wajib pajak daerah dapat lebih meningkatkan lagi pembangunan Kota Cilegon yang bermuara kepada kesejahteraan masyarakat Kota Cilegon. (Sob/Red)